KOLEKSI KENDI MAJAPAHIT MENDAPATKAN REKOR KELAS DUNIA

Museum Gubug Wayang kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah internasional. Direktur Utama Museum Gubug Wayang Group Ibu Dea Putri Njoto, menerima penghargaan rekor dunia tersebut secara langsung. Atas kepemilikan koleksi kendi terakota Majapahit terbanyak di dunia. Koleksi berharga ini merupakan hasil temuan dari kawasan bersejarah Trowulan, Mojokerto, sebagai pusat peninggalan Kerajaan Majapahit.

Menariknya, koleksi kendi terakota tersebut tidak berada di Museum Gubug Wayang Kota Mojokerto, melainkan di museum cabang, yaitu Museum Ganesya yang berlokasi di Kota Malang. Di museum ini, pengunjung dapat menyaksikan langsung deretan kendi terakota Majapahit yang sarat nilai sejarah dan budaya.

Penganugerahan rekor dunia dari LEPRID ini semakin mengukuhkan peran Museum Gubug Wayang Group sebagai salah satu lembaga pelestari budaya dan sejarah di Indonesia.

Salam Budaya Menyatukan Bangsa.

Tinggalkan Komentar

Hubungi WhatsApp Kami